Rabu, 04 September 2013

Sistem Pendistribusian Tenaga Listrik



Sistem jaringan tenaga listrik adalah penyaluran energi listrik dari pembangkit  tenaga listrik (power station) hingga sampai kepada konsumen (pemakai) pada tingkat tegangan yang diperlukan.  Sistem tenaga listrik ini terdiri dari unit pembangkit, unit transmisi dan unit distribusi.

Sistem  pendistribusian   tenaga  listrik  dapat  dibedakan   menjadi  dua macam, yaitu sistem pendistribusian langsung dan sistem pendistribusian tak langsung.


1.   Sistem Pendistribusian Langsung
Sistem   pendistribusian   langsung   merupakan   sistem   penyaluran tenaga listrik yang dilakukan secara langsung dari Pusat Pembangkit Tenaga  Listrik,  dan  tidak  melalui  jaringan  transmisi  terlebih  dahulu. Sistem  pendistribusian  langsung  ini digunakan  jika Pusat  Pembangkit Tenaga  Listrik  berada  tidak  jauh  dari  pusat-pusat  beban,  biasanya terletak daerah pelayanan beban atau dipinggiran kota.

2.    Sistem Pendistribusian Tak Langsung
Sistem pendistribusian  tak langsung merupakan sistem penyaluran tenaga listrik yang dilakukan jika Pusat Pembangkit Tenaga Listrik jauh dari pusat-pusat beban, sehingga untuk penyaluran tenaga listrik memerlukan jaringan transmisi sebagai jaringan perantara sebelum dihubungkan  dengan  jaringan  distribusi  yang  langsung  menyalurkan tenaga listrik ke konsumen.
Sistem pendistribusian langsung dan tak langsung

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar